April 27, 2024

Bagi anda yang selalu mengutamakan keindahan, tidak hanya satu sisi rumah yang harus memiliki desain menarik, bahkan kalau bisa semua unsur yang ada di rumah kita menjadi primadona yang indah yang selalu menghibur pandangan kita.

Taman Belakang Rumah Dengan Pola Batu Alam Dengan Batu Kerikil Indah

Desain taman belakang rumah dengan kolam hias yang indah

Kolam dengan segala ikan hias yang cantik tentu menjadi suguhan yang menarik ketika anda sedang ingin menenangkan diri di belakang rumah. Memang taman yang ada di belakang rumah kerap sangat cocok dijadikan sarana penghibur dan menenangkan batin.

Maka dari itu, adanya kolam hias dapat menyguhkan suasana ketenangan dan keceriaan bagi anda yang sedang membutuhkan suasana tenang. Ikan yang diisi ke dalam kolam dapat berupa ikan emas dan koi yang warna-warni dan mudah dalam segi perawatannya.

Tujuannya bukan untuk beternak melainkan sebagai hiasan taman.

Desain taman belakang rumah dengan konsep air mancur segar

Air mancur mini pada taman di belakang rumah anda akan menjadi desain yang segar dan memberikan aroma kesejukan di sisi belakang rumah anda. Konsep ini juga tidak terlalu rumit untuk dibuat.

Anda cukup mencari miniature air mancur atau air terjun yang sudah jadi di toko bahan desain bangunan, biasanya ada di toko pot.

Usahakan peletakan miniature tersebut agak jauh dari sisi tembok rumah dan berdekatan dengan tembok pagarbelakang, lebih tepat lagi diletakkan di sudut pojok belakang rumah. Pasti hasil desainnya begitu mempesona.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *